Monday, April 25, 2011

KONAMI : PES 2011

Konami kembali menghadirkan game sepakbolanya, Pro Evolution Soccer. Versi terbaru ini sangat berbeda jauh dari versi sebelumnya PES 2010 yang dianggap mengalami banyak kemunduran. Produsen game asal Jepang ini merombak habis-habisan sistem permainan yang ada di PES 2011. Bahkan sampai strategi bermain menjadi salah satu poin perombakan tersebut.



Selain gocekan yang lebih lihai, seperti dikutip secangkirkopipanas dari SOCCERGAMING, ada beberapa perubahan fitur lain dalam PES 2011 sebagai berikut:

1. Sistem kendali
Pengendalian pemain ditingkatkan sampai 360 derajat. Gamer bisa mengendalikan seluruh gerakan seperti menendang, menggiring bola, menggocek lawan dengan sangat presisi.
2. Pengukur stamina dan kekuatan tendangan
Pengukur stamina dan kekuatan tendangan memanglah bukan fitur yang baru di PES. Tetapi pada versi terbarunya, penanda ini tampil lebih detail. Jika pemain terlalu sering berlari dan mengiring bola, tentu saja akan menurunkan staminanya.
3. Pertahanan yang lebih baik
Pertahanan yang lebih baik dari para pemain belakang membuat game ini menjadi tambah seru dimainkan. Kini mereka tidak hanya mengejar bola yang masuk dalam area pertahanan mereka, namun juga berusaha merebut bola dengan bersih. Para MG (Maniac Games ) mau tau lebih jauh , klik baca selengkapnya di bawah ini . . . .

4. Animasi dan Tubuh Pemain
Salah satu perombakan habis-habisan dilakukan Konami untuk dapat membuat animasi yang akan dikeluarkan tiap-tiap pemain menjadi lebih hidup.
5. Pengaturan kecepatan bermain
Gamer bisa mengatur sendiri seberapa cepat permainan yang ingin dimainkan dengan menggunakan sebuah kontrol terbaru di dalamnya.
6. Estetika
Berkaitan dengan wajah para pemain, versi terbaru dari PES ini juga tidak sedikit memperbarui wajah pemain. Konami juga telah menyertakan sekitar seribu animasi baru berdasarkan gerakan telah direkam.
7. Taktik dan Strategi
Mekanisme pengaturan taktik dan strategi dalam PES 2011 bersifat ‘Drag & Drop’. Pengaturan ini akan diberikan animasi singkat mengenai potensi strategi yang akan digunakannya, tidak hanya sebatas pengaturan subtitusi dan perubahan pemain.
8. Liga online
Master League pada PES kali ini bisa dimainkan secara online. Ini baru pertama kalinya dalam PES.
9. Dukungan 3D
PES 2011 juga telah mengusung teknologi 3D yang akan membuat game ini serasa lebih ‘hidup’. Dengan menggunakan kacamata khusus, gamer akan merasakan tampilan 3D.
Nah, bagi para gamer PES sejati, pasti sudah tidak sabar menanti-nantikan versi 2011 ini

2 comments:

  1. Wah, bagus bener nieh. gw copas ya. nanti gw sertakan linknya gan. link anda mskudnya

    trims. sukses selalu MANIAC GAME

    ReplyDelete
  2. kunjungi juga www.ilhameomanz.blogspot.com
    free download SOFTWARE

    ReplyDelete